Beograd - Duta Besar Serbia untuk NATO Branislav Milinkovic bunuh diri
dengan terjun dari satu tempat parkir mobil bertingkat di bandara Brussels,
Selasa, kata media lokal.
Kementerian
Luar Negeri Serbia dalam satu pernyataan, Rabu, mengatakan bahwa Milinkovic
"meninggal secara tragis" di ibu kota Belgia, Brussels, tetapi tidak
menjelaskan lebih jauh.
NATO
menyampaikan penyesalannya atas kematian itu.
Sekjen NATO
Anders Fogh Rasmussen "sangat sedih atas kematian yang tragis dubes Serbia
itu. Milkovich adalah seorang utusan negaranya yang sangat dihormati dan kami
kehilangan", kata seorang juru bicara aliansi itu.
Milinkovic
"melakukan bunuh diri dengan terjun dari tempat parkir bertingkat di
bandara internasional Brussels saat wakil menlu Serbia Zoran Vujic berada di
bandara itu," kata surat kabar Blic Serbia di lamannya, dengan mengutip
sumber-sumber diplomatik.
Surat kabar
itu tidak memberikan alasan bagi bunuh diri itu.
Satu sumber
diplomatik di Brussels mengatakan Milinkovic pergi ke gedung parkir yang
digunakan untuk para pejabat penting untuk menemui seorang pejabat senior,
Selasa.
Ketika
delegasi itu tiba, ia tampak menjauhkan diri dari mereka dan kemudian terjun
dari tembok parkir mobil, kata sumber itu.
Para
wartawan Serbia mengatakan Milinkovic terlihat normal pada hari itu, berbicara
dengan mereka ketika mereka meliput satu pertemuan para menlu NATO.
Juru bicara
bandara Brussels Jan Vad der Cruysse mengonfirmasikan seorang pria terjun dari
tempat parkir mobil dan bagian penyelamatan tidak dapat menyelamatkan nyawanya.
Serbia bukan
anggota penuh aliansi militer NATO tetapi anggota program "Kemitraan bagi
Perdamaian" bagi satu kerja sama luas mengena masalah-masalah pertahanan
dan keamanan.
Milinkovic,
diplomat kawakan berusia 52 tahun, adalah duta besar intuk Organisasi Keamanan
dan Kerja Sama di Eropa sebelum diangkat menjadi dubes Serbia untuk NATO tahun
2010.
Pasukan NATO
membantu memelihara perdamaian antara Kosovo dan Serbia yang menolak mengakui
deklarasi kemerdekaan Kosovo tahun 2008, demikian AFP melaporkan.
0 Comments