LATMA MULTILATERAL KOMODO 2014,TNI AL KERAHKAN LEBIH DARI 15 KAPAL PERANG

JAKARTA -Dalam rangka kegiatan Latma Multilateral Komodo 2014, TNI Angkatan Laut akan mengerahkan lebih dari 15 kapal perang berbagai type dan jenis dari Satuan-satuan Koarmabar, Koarmatim dan Kolinlamil yang akan melaksanakan latihan bersama 16 negara dari Asean dan Asean plus  di perairan Batam serta Kepulauan Natuna dan Anambas.

Dalam latihan yang akan digelar di perairan Indonesia ini bertindak selaku Direktur Latihan Multilateral Komodo 2014 adalah Laksamana Pertama (Laksma) TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., D.E.S.D  yang sehari hari menjabat Komandan Gugus Tempur Laut Komando  Armada RI Kawasan Barat (Danguspurlaarmabar).

Kapal perang TNI AL yang dilibatkan dalam kegiatan tersebut, dari Koarmabar diantarannya KRI jenis Parchim yaitu KRI Teuku Umar-385, KRI Imam Bonjol-383    dan jenis Froch KRI Teluk Celukan Bawang-532, jenis kapal cepat KRI Alamang-643, dan kapal patroli KRI Sembilang-850, KRI Matacora-823, dan KRI Tarihu-829.

Dari Koarmatim KRI jenis Sigma KRI Sultan Iskandar Muda-367, KRI Sultan Hasanuddin-366, jenis perusak kawal rudal KRI Oswald Siahaan-354, KRI Yos Soedarso-353, jenis BCM KRI Arun-903, jenis LST KRI Teluk Banten-516, jenis LPD KRI Makassar-590, jenis TD KRI Soputan-923 dan kapal rumah sakit KRI dr. Soeharso-990.

Sedangkan dari Kolinlamil, KRI jenis froch KRI Teluk Hading-538, KRI Teluk Parigi-539, dan jenis kapal angkut pasukan KRI Nusanive-973 yang akan difungsikan sebagai messing bagi personel yang terlibat kegiatan di Batam.

Selain melibatkan kapal perang, TNI AL melibatkan pesawat udara jenis Helly dan Cassa TNI AL dan sea rider untuk mendukung kegiatan pengamanan dan SAR selama rangkaian kegiatan berlangsung di Batam dan sekitarnya.

Sementara itu, pada acara puncak Latma Multilateral Komodo 2014 yang akan digelar di Batam, dimeriahkan berbagai kegiatan seperti kegiatan festival maritim yang akan menampilkan pagelaran jazz, pangung prajurit, lomba memasak atau battle of chef serta kegiatan olahraga seperti triathlon, sepeda santai, lomba perahu naga dan Kirab kota.

Dalam kirab kota tersebut akan melibatkan lebih dari tiga ribu peserta dari prajurit TNI AL diantaranya anggota KRI, Drum Band AAL, Batalyon Marinir dari Kormar, terjun payung, ranpur. Selain itu melibatkan personel dari TNI AD, TNI AU, Polri, Pemda, Drum Band Sekolah-sekolah di Batam, masyarakat setempat.


Sejumlah kapal perang TNI AL dan kapal perang Negara peserta yang terlibat dalam Latma Multilateral Komodo 2014 ini  pada akhir bulan maret 2014 akan melaksanakan lego jangkar di perairan Dermaga Batu Ampar Batam.
\

Post a Comment

1 Comments

  1. SAYA PAK POSING INGIN BERTERIMAKASIH BANYAK KEPADA MBAH RINGGO YANG SUDAH MEMBANTU ORANG TUA SAYA KARNA SELAMA INI ORANG ORANG TUA SAYA SEDANG TERLILIT HUTANG YANG BANYAK,,BERKAT BANTUAN MBAH SEKARAN ORANG TUA SAYA SUDAH BISA MELUNASI SEMUA HUTAN2NYA DAN SAWAH YANG DULUNYA SEMPAT DIGADAIKAN SEKARAN ALHAMDULILLAH SUDAH BISA DI TEBUS KEMBALI ITU SEMUA ATAS BANTUAN MBAH RINGGO YANG MEMBERIKAN ANKA RITUALNYA KEPADA KAMI DAN TIDAK DISANKA SANKA TERNYATA BERHASIL..BAGI ANDA YANG INGIN DIBANTU SAMA MBAH RINGGO SEPERTI KAMI SILAHKAN HBG 085-205-213-777-JANGAN ANDA RAGU SUDAH MEMBUKTIKANN DALAM 7 KALI PUTARANG







    SAYA PAK POSING INGIN BERTERIMAKASIH BANYAK KEPADA MBAH RINGGO YANG SUDAH MEMBANTU ORANG TUA SAYA KARNA SELAMA INI ORANG ORANG TUA SAYA SEDANG TERLILIT HUTANG YANG BANYAK,,BERKAT BANTUAN MBAH SEKARAN ORANG TUA SAYA SUDAH BISA MELUNASI SEMUA HUTAN2NYA DAN SAWAH YANG DULUNYA SEMPAT DIGADAIKAN SEKARAN ALHAMDULILLAH SUDAH BISA DI TEBUS KEMBALI ITU SEMUA ATAS BANTUAN MBAH RINGGO YANG MEMBERIKAN ANKA RITUALNYA KEPADA KAMI DAN TIDAK DISANKA SANKA TERNYATA BERHASIL..BAGI ANDA YANG INGIN DIBANTU SAMA MBAH RINGGO SEPERTI KAMI SILAHKAN HBG 085-205-213-777-JANGAN ANDA RAGU SUDAH MEMBUKTIKANN DALAM 7 KALI PUTARANG

    ReplyDelete